Meyakini bahwa Sekretaris adalah dine in bookers yang dapat diandalkan, maka PLATARAN BANDUNG - The Intimate Royal Homey Venue & Dining mengundang ISI Cabang Bandung untuk langsung mencicipi ragam menu premium nusantara yang unik dengan suasana makan yang elegan. PLATARAN BANDUNG @plataran.bandung , tempat makan terbaru di Jawa Barat, berlokasi strategis berdekatan dengan Gedung Sate yang ikonik
Acara makan siang dimulai dari hidangan pembuka, menu utama dan terakhir adalah menu penutup. Sambil menikmati santap siang, Ibu Arianti - Director of Sales memaparkan secara singkat profil PLATARAN dengan lugas dan ceria. Termasuk paket wisata menarik di Jakarta dan sejumlah daerah yang tersebar di Pulau Jawa yang tentunya mempunyai cabang PLATARAN. Kegiatan dilanjutkan dengan dining room showing menikmati interior ruangan yang kental dengan nuansa Jawa Barat klasik nan elegan serta mewah.
Hadir para Penasihat, Pengurus dan Perwakilan Anggota, rangkaian acara makan siang bersama sungguh seru dan menyenangkan karena banyak juga spot menarik untuk berfoto yang kebetulan cocok dengan dresscode batik yang dikenakan – sesuai dengan atmosfer yang ada di PLATARAN.
Saat ini, Plataran Indonesia sudah memiliki 8 hotel, 14 restoran dalam dan luar negeri, dan kapal pesiar. Di mana pun Plataran Indonesia berada, di sana pula budaya dan keragaman Indonesia diperkenalkan.
Merupakan suatu kehormatan bagi ISI Cabang Bandung untuk menerima undangan dari PLATARAN BANDUNG. Thanks a lot Plataran! You’ve made our day!