PELATIHAN BUDAYA KERJA & ETOS KERJA
Senin, 12 Agustus 2024 di SKMN Darangdan, Kab. Purwakarta
Pemahaman akan budaya dan etos kerja merupakan salah satu bekal yang harus dimiliki oleh calon tenaga kerja.
Sebagai lulusan sekolah kejuruan para siswa telah dipersiapkan menjadi calon tenaga kerja yang siap memasuki dunia kerja, sehingga penting untuk memahami dengan baik seluk-beluk budaya dan etos kerja.
Menyadari urgensi ini, SKMN Darangdan mengadakan Pelatihan Budaya Kerja dan Etos Kerja bagi 57 orang pelajar Kelas XII jurusan Manajemen Perkantoran dan Layanan Bisnis (MPLB). SMKN Darangdan mengundang Ketua ISI Cabang Bandung, Ibu Amelia Akbar, S.S. sebagai narasumber, didampingi oleh Ibu Listia Dewi, S.E. sebagai Sekretaris I ISI Cabang Bandung.
Pemaparan materi dilengkapi dengan contoh dalam kegiatan sehari-hari di dunia kerja, baik di instansi pemerintah, BUMN maupun perusahaan swasta. Disampaikan juga critical points untuk menjadi seorang profesional dalam bekerja.
Kegiatan pelatihan perdana ini diharapkan dapat berulang dengan tema yang sama untuk angkatan berikutnya atau pun berlanjut dengan pelatihan tema lain yang diperlukan sebagai persiapan memasuki dunia kerja.
#smkndarangdan #smkndarangdanpurwakarta #isibandung #administrativeprofessional #secretary #sekretaris #smkbisa #ikatansekretarisindonesia #mplb #smkhebat #seminarbudayadanetoskerja